Tentang UPT

Pencetus berdirinya Kampus Lapangan Geologi ini adalah Prof. Dr. Sukendar Asikin, (Guru Besar Departemen Teknik Geologi ITB yang pada tahun 2003 memasuki masa purna bakti). Ide pendirian kampus ini adalah berawal ketika Sukendar Asikin pada tahun 1958 melanjutkan memperdalam ‘metoda geologi lapangan’ di kampus lapangan geologi di Rocky Mountains, Montana dan ‘geologi struktur’ di Indiana University, USA. Sekembalinya dari Amerika Serikat, dengan dukungan dari LIPI dan Departemen Urusan Research Nasional (DURENAS), beliau merealisasikan cita-citanya membangun Kampus Lapangan Geologi di Indonesia, di Karangsambung ini. Pada musim panas tahun 1965 mengawali penggunaan kampus ini, tercatat 22 orang mahasiswa dididik di Kampus Karangsambung yang berasal dari ITB, UGM, PTPN Veteran dan Asisten Geologi Akademi Perminyakan Pertamina.

Menyusul reorganisasi LIPI tahun 1986, pada tahun 1987 dibentuk Unit Pelaksana Teknis Laboratorium Alam Geologi Karangsambung ( UPT LAGK ). Kegiatan UPT ini berorientasi pada tugas teknis yang langsung berhubungan dengan masyarakat, diantaranya pendidikan dan latihan bagi orang orang yang belajar geologi.

Sejak tahun 1993 hingga tahun 1995 kampus diperluas dengan penambahan bangunan fisik berupa gedung-gedung asrama, ruang kuliah, aula, museum, perpustakaan, gedung perkantoran, bengkel batuan, dan lain-lain.Pada tahun 2002 UPT ini mengalami reorganisasi menjadi unit setingkat eselon III dan dengan nama baru, yaitu UPT Balai Informasi dan Konservasi Kebumian Karangsambung – LIPI.

FASILITAS

× Apa yang bisa kami bantu ?